Monday, December 5, 2011

Razan Ghazzawi Seorang Blogger Wanita Ditangkap Aparat

Pihak berwenang Suriah menangkap seorang blogger wanita "Razan Ghazzawi" , saat ia akan bepergian ke Yordania untuk menghadiri konfrensi tentang kebebasan pers di wilayah itu.
Blogger
Razan Ghazzawi (30), merupakan korban terbaru diantara sejumlah blogger dan wartawan yang ditangkap karena memprotes Presiden Bashar al-Assad.

"Dia ditangkap saat memperlihatkan paspornya ke bagian imigrasi di pos perbatasan Suriah saat akan menyebrang ke Yordania," demikian jelas temannya, seperti dikutip Reuters, Senin (5/12/2011).

Postingan terakhir Ghazzawi di www.razanghazzwi.com, melaporkan rekannya sesama blogger Hussein Ghreir yang bebas pekan lalu, setelah 37 hari di penjara.

Ghazzawi mengatakan, Ghreir beruntung karena dia menghabiskan sebagian besar masa tahanannya di penjara biasa, dibandingkan ditahan di ruang bawah tanah rahasia polisi. Baginya itu merupakan tempat penyiksaan terburuk.

Sementara hingga saat ini belum ada komentar dari pihak berwenang Suriah, yang juga diketahui telah menghalagi wartawan independen. Mereka menuding media non pemerintah telah menyebarkan kebohongan tentang pemberontakan dan menyalahkan adanya konspirasi asing.