Thursday, November 22, 2012

Roberto Di Matteo Hengkang Dari Chelsea

Chelsea Ahirnya Pecat Manajer Roberto Di Matteo menyusul kekalahan dari Juventus dalam lanjutan Liga Champions.


"Penampilan tim dan hasil-hasil pertandingan terakhir tidak cukup bagus dan pemilik serta dewan (Chelsea) merasa perlu dilakukan perubahan sekarang agar klub bergerak ke arah yang tepat karena kami mengarah ke bagian penting dalam musim pertandingan," kata Chelsea dalam situs klub.

"Klub menghadapi tugas sulit ke depan dalam kualifikasi Liga Champions UEFA dan juga menghadapi tantangan besar untuk berada di posisi teratas Liga Primer serta dalam tiga kompetisi lain."

"Tujuan kami adalah dalam posisi kuat untuk menghadapi semua pertandingan."

Chelsea juga mengatakan akan segera mengumumkan manajer baru klub London barat itu.
Chelsea ditundukkan Juventus 0-3 di Turin Selasa malam (20/11) dan juara bertahan ini menghadapi kemungkinan terjungkal awal dari Liga Champions.
Dua piala pada musim lalu

Bahkan kemenangan atas klub Denmark FC Nordsjaelland dalam laga terakhir Liga Champions kemungkinan tidak akan cukup membawa Chelsea ke babak 16 besar karena hasil seri klub lain di Grup D antara Juventus dan Shakhtar Donetsk akan memastikan klub Italia dan Ukraina itu melaju.

Di Matteo baru diangkat secara permanen bulan Juni lalu setelah Chelsea berhasil mengangkat piala Liga Champions dan Piala FA.

Pemilik Chelsea Roman Abramovich memecat pendahulu Di Matteo, Andre Villas-Boas, bulan Maret lalu.

Chelsea menundukkan Bayern Munchen dalam adu penalti di final Liga Champions bulan Mei lalu, dua minggu setelah menundukkan Liverpool 2-1 di final Piala FA.

"Pemilik dan Dewan mengucapkan terima kasih kepada Roberto atas apa yang telah ia lakukan sejak mengambilalih bulan Maret lalu," kata Chelsea dalam pernyataan dan menambahkan manajer asal Italia itu "akan selalu disambut di Stamford Bridge."

Chelsea menyatakan, "Klub akan mengumumkan manajer baru sebentar lagi."

Abramovich kini mencari manajer kesembilan sejak ia membeli Chelsea tahun 2003.