Wednesday, June 26, 2013
10 Judul FTV Romantis Paling Bikin 'Hening'
Beberapa judul FTV jenis ini kadang tak kalah uniknya dengan FTV religi. Tak jarang kami mengernyitkan dahi dan hening sejenak, atau bahkan tertawa ketika membaca judul FTV romantis. Belum lagi melihat aktor-aktris yang terlalu rupawan memerankan orang susah.
Berikut 10 Judul FTV drama romantis paling bikin 'hening'.
Cantik-cantik Kok Tukang Sedot Tinja?
Kata 'tinja' rasanya kurang indah untuk dijadikan judul acara TV. Apalagi FTV romantis. Tapi FTV yang tayang perdana di RCTI pada Januari 2013 ini pede saja memakai kata 'tinja'. Ceritanya tentang seorang gadis (Andrea Dian) yang meneruskan usaha kakeknya mengelola jasa sedot WC. Suatu hari, truk penampung tinja-nya menghalangi mobil seorang pria (Oka Antara). Pria ini lantas marah-marah. Siapa sangka pria ini lalu disuruh bosnya mengatasi masalah WC kantor yang mampet, dan memanggil penyedot WC yang tak lain gadis tadi.
Pacarku Tukang Gali Kubur
FTV yang tayang di SCTV ini tidak bergenre horor, lho. Pacarku Tukang Gali Kubur berkisah tentang seorang gadis (Sabai Morscheck) yang memenuhi kebutuhan sehari-harinya dengan bekerja sebagai tukang gali kubur (ada tukang gali kubur secantik dia?). Kecantikan dan keuletan si gadis memikat hati Rico (Egi John Foresythe), pemuda kaya. Masalahnya, keluarga si pemuda dan si gadis sama-sama tidak memberikan restu.
SCTV juga pernah menayangkan FTV berjudul mirip; Cantik-cantik Tukang Gali Kubur, yang dibintangi Dinda Hauw dan Dimas Aditya.
Ketemu Jodoh di Kandang Sapi
Cinta bersemi di sekolah, kampus, pantai, atau pegunungan, terdengar sudah wajar. Di FTV, kandang hewan pun bisa menjadi tempat bertemu jodoh. "Ketemu Jodoh di Kandang Sapi" adalah judul FTV SCTV yang dibintangi Kadek Devie dan Dimas Aditya. Judul lain yang mirip-mirip; Cinta di Kandang Sapi (RCTI, dibintangi Vino G. Bastian dan Jessica Iskandar), Ada Cinta di Kampung Kambing (SCTV, Ricky Harun dan Kadek Devie), Asmara Dua Milyar di Kandang Sapi (Sylvia Fully dan Ben Joshua), dan lain-lain.
Cinlok Si Tukang Cilok
Cinlok atau cinta lokasi, istilah yang dipakai jika dua anak manusia jatuh cinta karena bekerja di tempat yang sama. Istilah ini lazim dipakai di industri hiburan, jika ada artis pria dan wanita yang pacaran, atau bahkan menikah, setelah syuting film atau sinetron bareng.
Nah, FTV RCTI yang diproduksi MNC Pictures ini berkisah soal tukang cilok (Yuki Kato) yang berdagang dekat lokasi syuting, dan belakangan terjerat cinta lokasi dengan Andrew (Mike Lewis), seorang aktor. Eh, di mana ya mencari tukang cilok secantik Yuki?
Bajaj Pasti Berlalu
Bukan. Ini tak ada hubungannya dengan Badai Pasti Perlalu, judul novel karya Marga T, yang diadaptasi ke film, dibintangi Slamet Rahardjo dan Christine Hakim. Bajaj Pasti Berlalu, FTV SCTV tentang cinta tukang bajaj perempuan. Berbekal ijazah SMP, seorang cewek (Niken Anjani) kesulitan mencari kerja di ibukota, membuatnya terpaksa bekerja sebagai penarik bajaj.
Tukang Mie Ayam Seganteng Brad Pitt
Suka jajan mie ayam gerobak? Perhatikan wajah penjualnya, deh. Jangan-jangan ganteng? Dalam FTV SCTV ini, karakter yang diperankan Nino Fernandez rela menjadi tukang mie ayam demi mendapatkan pujaan hatinya, diperankan Alessia Cestaro.
Pertanyaannya, apakah Nino seganteng Brad Pitt? Kalau menurut saya sih, Nino lebih ganteng.
Cinta dalam Sepotong Martabak
Tahun 1991, Garin Nugroho pernah membuat film Cinta dalam Sepotong Roti. Nama makanan, juga kerap dihubungkan dengan hal yang romantis oleh FTV sekarang. FTV SCTV Cinta dalam Sepotong Martabak, yang dibintangi Christie Julia, Reuben Elishama dkk ini hanyalah salah satu contoh. Masih ada FTV berjudul Ada Cinta di Balik Bakwan, Cinta Lewat Sepiring Nasi Uduk, Kerak Telor Cinta Nurlela, dan banyak lagi.
Jamu Tolak Cinta
Jamu penangkal masuk angin, sudah wajar. Tapi FTV RCTI yang dibintangi Revalina S. Temat dan Irwansyah ini malah memakai judul Jamu Tolak Cinta. Kata 'jamu' lumayan populer sebagai judul FTV. Ada FTV berjudul Mengejar Mas Tukang Jamu, Cinta Bakul Jamu, Jamu Cinta Chika, Jamu Gendong Gendhis, Tukang Pijit Domba & Tukang Jamu Pacaran, Cantik-cantik Tukang Jamu dan banyak lagi.
Jodoh di Tangan Satpam
Err.. Bukannya jodoh di tangan Tuhan, ya? Well, profesi sekuriti ternyata menjadi obyek menarik bagi penulis skenario FTV. Selain FTV SCTV Jodoh di Tangan Satpam yang dibintangi Irwansyah, masih ada FTV berjudul Satpan Cantik Jatuh Cinta, Satpam Penjaga Hati, Satpam dan Anak Gedongan, Hansip Pencuri Hatiku, Hansip Tajir Jatuh Cinta, sampai Cinta Bersemi di Pos Hansip.
Pacarku Digebet Pembantu
Astaga.. Malu enggak sih kalau pacar digebet sama pembantu sendiri? Jangan samakan pembantu FTV dengan pengurus rumah tangga. Pacarku Digebet Pembantu (RCTI), hanya satu contoh. Judul FTV lain yang memakai kata pembantu; Pembantu Super Model, Pembantu Tajir Itu Pacarku, Romantika Sopir Gadungan dan Pembantu Majikan, Pembantu Super Tajir, Pembantuku Bikin Galau, Pembantu Cantik Itu Pacarku, dan sebagainya.