Wednesday, July 20, 2011

Samsung Hadirkan Galaxy S II di Indonesia

Samsung Electronics Co Ltd akan meluncurkan sebuah ponsel pintar bernama "Samsung Galaxy S II". Produk ini mulai dipasarkan pada 23 Juli mendatang diseluruh Indonesia.

Seperti dilansir smartphoneenvy.com , Samsung Galaxy S II merupakan sebuah perangkat seluler menggunakan sistem operasi Android 2.3 alias Gingerbread dan layar Super AMOLED Plus seluas 4,3 inci. Layar Super AMOLED Plus ini mengadopsi teknologi RealStripe untuk meningkatkan jumlah sub-piksel sehingga gambar lebih detail dan tajam.

Dengan menggunakan kondisi layar yang hemat 18 persen dalam mengkonsumsi daya baterai dan memiliki rasio kontras 120 kali lebih terang ketimbang layar LCD biasa, serta memberikan fasilitas dua kamera yang menghadap ke belakang dan depan dengan resolusi masing-masing 8 dan 2 megapiksel.

Soal desain, Samsung Galaxy S II menjadi ponsel yang sangat tipis, yakni 8,49 milimeter dan bobot 116 gram. Di dalamnya, perusahaan yang bermarkas di Korea Selatan ini menggunakan satu mainboard untuk menempatkan CPU-nya.

Untuk berinteraksi sosial dan hiburan, di dalam Samsung Galaxy S II sudah tersedia 4 aplikasi khusus buatan samsung, yakni Social Hub, Readers Hub, Game Hub, dan Music Hub. Di dalam Samsung Readers Hub, pengguna bisa membaca lebih dari 2,2 juta buku dan novel, 2.000 koran dalam 49 bahasa, dan 2.300 majalah dalam 22 bahasa.

Social Hub menyedakan koneksi langsung ke berbagai jejaring sosial, seperti Facebook, Twitter, dan Linkedin, serta dapat menampilkan semua pesan yang sampai di seluruh akun jejaring sosial pengguna. Adapun dalam Game Hub, pengguna bisa memainkan berbagai game buatan Gameloft atau menikmati Social Network Games dari Mobage.

Selain itu, Music Hub menyuguhkan 12 juta lagu dan pengguna bisa menikmati contoh lagu selama 30 atau 60 detik secara cuma-cuma.